Menyalin dokumen
Anda dapat membuat salinan berkualitas dari panel kontrol printer.
Untuk menyalin dokumen
1. Pastikan kertas telah dimuatkan pada baki utama. Untuk informasi lebih lanjut, lihat
Memuatkan media.
2. Letakkan dokumen sumber dengan muka cetak menghadap ke bawah pada kaca
pemindai atau menghadap ke atas bila dimuatkan dalam ADF. Untuk informasi
lebih lanjut, lihat Memuatkan dokumen sumber di atas kaca pemindai atau
Memuatkan dokumen sumber ke dalam pengumpan dokumen otomatis (ADF).
Catatan Jika Anda menyalin foto, letakkan foto menghadap ke bawah pada
kaca pemindai, seperti yang ditampilkan di ikon di tepi kaca pemindai.
3. Dari layar depan panel kontrol printer, tekan tombol di sebelah kanan Copy
(Salin).
4. Ubah pengaturan lainnya. Untuk informasi lebih lanjut, lihat Mengubah pengaturan
penyalinan.
5. Untuk memulai pekerjaan penyalinan, tekan tombol di sebelah kanan Black Copy
(Salin Hitam Putih) atau Color Copy (Salin Berwarna).
Catatan Jika Anda memiliki dokumen sumber berwarna, memilih Black Copy
(Salin Hitam Putih) akan menghasilkan salinan hitam-putih dari dokumen
sumber yang berwarna, sedangkan memilih Color Copy (Salinan Berwarna)
akan menghasilkan salinan berwarna dari dokumen sumber yang berwarna.